Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra

Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra
Logo Perpustakaan

Perpustakaan

Surganya para pecinta buku, tempat menambah wawasan, membuka jendela dunia, tempat berbagi pengalaman, dan tempat having fun.

Dengan blog ini, kami mencoba berbagi pengetahuan dan pengalaman-pengalaman menarik yang kami alami di perpustakaan.

So, read it and find it out!! :D

Head Office Perpustakaan


Perpustakaan Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim

Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra adalah salah satu kelengkapan dari Fasilitas di Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim Putra. Beberapa tahun kebelakang, perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra sempat terpuruk dan hampir tidak terawat, dari segi administrasi juga kokleksi buku-buku didalamnya.Tetapi mulai tahun ajaran 2011/2012 Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra seolah terlahir kembali setelah lama tidak terawat. Perpustakaan Ibnul Qoyyim tampil dengan muka baru dan fasilitas yang cukup memadai. Diantara fasilitas yang sekarang sudah tersedia di Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra adalah ruangan dengan setingan lesehan ( lantai berkarpet), kipas angin. full musik, Wi-Fi area, koleksi kitab-kitab berbahasa Arab, buku-buku pelajaran MTs-MA, Al-Qur’an dan terjemahannya, dan koleksi lainnya.
Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra menitik beratkan pada kenyamanan pengunjungnya dan fasilitas yang menunjang kenyamanan pengunjung. Pengunjung dapat meminjam buku atau membacanya ataupun hanya sekedar untuk ber-WiFi ria.
Apabila berkenan, silakan mengunjungi Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra di Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim Putra jln Jogja-Wonosari Km 10.5, Tegalyoso, Sitimulyo, Piyungan, Bantul, Yogyakarta.

Head Office Perpustakaan Ibnul Qoyyim Putra
·         Jl. Jogja-Wonosari Km 10.5 Tegalyoso, Sitimulyo, Piyungan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia  Kode Pos 55792 

·         Telp 0274-7114927
      email : perpusiqputra@gmail.com  

·         Lokasi Gedung Utama, Lantai II, Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim Putra

Tidak ada komentar: